Cara Membentuk Otot Dada dengan Gratis

Nah pagi kali ini gue bakal share tentang sesuatu yang ada ditubuh kita, yaitu otot. Siapa sih lelaki yang enggak mau punya otot yang sikpek, dan buat para lelaki masing kerempeng kaya gue nih gue kasih caranya supaya lo bisa punya otot dada yang sikpek, yaaa ... seenggaknya lo punya tenaga lebih lah buat ngangkat pasangan lo (OOT). Kalau udah enggak sabar pengen tau caranya simak ada postingan gue ini yang gue ambil dari situs Dunia Lain Dunia Fitnes.
Chair Dips | 3 Set 10-12 Repetisi
Latihan dips merupakan latihan compound yang tak hanya efektif untuk membentuk otot dada di rumah, tapi juga bisa membentuk otot lain seperti, otot bahu dan tricep. Ketiga otot ini akan terlatih secara bersamaan ketika tubuh terkontraksi saat berlatih dips, yang pada akhirnya akan membentuk postur tubuh Anda menjadi lebih baik.

Tahapan Pelaksanaan:
  1. Tempatkan kedua tangan pada kursi dengan jarak selebar bahu
  2. Angkat tubuh Anda dengan mengkontraksikan otot dada, bahu dan tricep bersamaan
  3. Tekuk lutut Anda ke arah belakang
  4. Turunkan tubuh secara perlahan ke bawah dengan posisi punggung tetap lurus
  5. Kembali ke posisi semula.
Pull Up | 3 Set 8-10 Repetisi
Selain efektif untuk membentuk otot dada, latihan pull up juga dapat melatih otot Latissimus dorsi atau otot punggung bagian bawah yang dapat memberikan kesan V-shape body.

Tahapan Pelaksanaan:
  1. Genggam palang pullup selebar bahu
  2. Gunakan tipe pegangan overhand
  3. Pastikan tubuh menggantung dengan lengan lurus
  4. Tarik tubuh Anda ke atas hingga dada menyentuh palang
  5. Turunkan kembali tubuh ke posisi semula
  6. Ulangi
Rotation Pushup | 3 Set 10-12 Repetisi
Baik untuk melatih otot dada samping agar terlihat lebih tebal dan kuat. Rotation push up juga menjadi salah satu latihan yang baik untuk meningkatkan kordinasi dan keseimbangan tubuh.

Tahapan Pelaksanaan:
  1. Ambil posisi push up
  2. Buka tangan kanan hingga tubuh miring ke kanan
  3. Kembali ke posisi semula
  4. Ganti dengan tangan kiri
Plyometric Push Up | 3 Set 8-10 Repetisi

Variasi push up yang cukup menantang. Cocok bagi Anda yang mulai jenuh dengan latihan push up biasa. Selain membentuk otot dada, latihan ini juga dapat melatih otot tricep dalam satu gerakan sekaligus.

Tahapan Pelaksanaan:
  1. Ambil posisi pushup
  2. Tekan tubuh ke bawah
  3. Angkat tubuh ke atas hingga kedua tangan terangkat
  4. Ulangi
Nah itulah cara-cara membentuk otot dada dengan gratis tidak perlu ke gym atau harus beli alat-alat khsus gym. Terima kasih telah berkunjung dan semoga otot dadanya cepat terbentuk biar cewe cewe pada ngiler :v
Sumber: http://duniafitnes.com/training/membentuk-otot-dada-di-rumah-itu-mudah.html

[update title="Informasi buat sobat" icon="info-circle"]Saat ini sobat sedang membaca artikel Cara Membentuk Otot Dada dengan Gratis
Sumber:https://anthzoblog.blogspot.com/2014/06/cara-membentuk-otot-dada-dengan-gratis_31.html
Jangan lupa untuk memberikan komentar supaya situs ini terus update, terima kasih.[/update]

Posting Komentar

[blogger][facebook][disqus]

Image 1 Title

Image 1 Title
Sesuatu yang sangat berharga

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.